Screening Arus Balik di Pringsewu, Hasil Rapid Test 25 Orang Negatif Covid-19

Screening Arus Balik di Pringsewu, Hasil Rapid Test 25 Orang Negatif Covid-19

Medialampung.co.id - Screening arus balik lebaran sekaligus operasi yustisi pendisiplinan protokol kesehatan masih terus dilakukan Satgas Covid-19 Kabupaten Pringsewu, Rabu (19/5). 

Hasilnya dalam operasi yang dipimpin langsung Kapolres Pringsewu AKBP Hamid Andri Soemantri, SIK didampingi Kabag Ops AKP Martono, SH., MH., Kadis Perhubungan M Khotim dan diikuti personil gabungan Kepolisian, TNI, Dishub, Satpol-PP dan Dinas kesehatan masih ada warga yang tak taat protokol kesehatan. Dimana setidaknya ada 75 orang yang terjaring.

"Ada 75 orang yang terjaring tidak patuh prokes, langsung kami berikan sanksi ditempat. Adapun sanksi yang kami berikan mulai dari sanksi sosial dengan menyanyikan lagu lagu nasional atau sanksi fisik dalam bentuk push-up dan kemudikan terhadap para pelanggar langsung dibagikan masker secara gratis," jelas Kabag ops AKP Martono.

Lanjutnya selama kegiatan berlangsung pihaknya telah melakukan pemeriksaan terhadap ratusan kendaraan umum, pribadi maupun sepeda motor yang berplat luar wilayah Lampung. Termasuk kendaraan plat lokal yang diduga membawa pemudik yang hendak kembali.

Penumpang yang berasal dari luar wilayah Lampung yang tidak dilengkapi surat keterangan bebas Covid-19 langsung didata dan dilakukan tes Covid-19 oleh petugas medis Sedangkan warga yang terjaring karena abai prokes langsung ditindak dan diberikan Sanksi di tempat.

"Sebanyak 25 orang dilakukan Rapid test antigen dengan hasil pemeriksaan non reaktif (negatif) Covid-19. Setelah hasil tes keluar keseluruhan warga tersebut diperbolehkan kembali melanjutkan perjalanan," bebernya. (sag/mlo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: