Kecamatan Sekincau Kedatangan 28 Mahasiswa KKN IUN

Kecamatan Sekincau Kedatangan 28 Mahasiswa KKN IUN

--

Medialampung.co.id - Sebanyak Dua Puluh Delapan (28) mahasiswa dari Universitas Islam Negeri (UIN) Bandar Lampung, melaksanakan Kerja Kuliah Nyata (KKN) di Kecamatan Sekincau yang terbagi di dua kelompok, Pekon Pampangan dan Waspada.

Senin (22/6) kedatangan para mahasiswa di sambut Sekcam Sekincau Iwan Darmawan, S.Kom, M.M., dan jajaran serta peratin Pampangan Agung Imam Prasetyo dan Peratin Waspada Heri Subagio di kantor kecamatan 

Yang kemudian mahasiswa menuju tempat PKL masing-masing. 13 orang di Pekon Waspada dan 15 orang di Pekon Pampangan. 

Pada sambutannya, Iwan menyampaikan selamat datang kepada para mahasiswa, dan di dipersilahkannya ke pos KKN masing-masing untuk melaksanakan apa yang akan dilakukan selama menjalankan tugas pendidikan. 

"Saya pesankan lakukanlah KKN sebaik mungkin. Dan galilah potensi yang ada di pekon dalam rangka membantu masyarakat dan pemerintah dalam membangun pekon menjadi lebih baik lagi. Menuju Lampung Barat Hebat dan Sejahtera," harapannya.

Sementara disampaikan Peratin Heri Subagio yang kembali diamanahkan waga pimpin pekon itu, meminta ilmu yang diperoleh di bangku kuliah dapat diaplikasikan di pekon untuk Menambah wawasan masyarakat. 

"Setiap ada KKN ini kami sangat senang karena ada dampak positif untuk pekon seperti peningkatan wawasan masyarakat lewat aksi-aksi yang dilakukan para mahasiswa," imbuhnya.

Erik Elphonda Ketua Kelompok KKN di Waspada mengatakan masa KKN yang akan dilaksanakan selama 40 hari, dari jumlah mahasiswa, diantaranya Ariani Safitri, Diky Ariesta, Zeldi Mahesa, Yoga Anggara, Selvia, Julis Sepetiani, Eka Suci Lestari, Al Maarif, Erica Levinda, Evi Yanti, Hendra Suganda, dan Revi Safitri, tergabung dari Fakultas Febi, Usiludin, Sariah, dan Yarbiah. 

 

"Dalam KKN ini akan banyak agenda yang akan dilaksanakan mulai dari sosialisasi dengan masyarakat, mengembangkan potensi desa, dan bangun  rumah baca. (r1n/mlo)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: