Gugus Tugas MCCC Lambar Bagikan Ratusan Paket Sembako

Gugus Tugas MCCC Lambar Bagikan Ratusan Paket Sembako

Medialampung.co.id - Tim gugus tugas Muhammadiyah Covid-19 Command Center (MCCC) Lampung Barat membagikan ratusan paket sembako kepada warga terdampak wabah COVID-19 di Lampung Barat, Selasa (19/5).

Ketua MCCC Lambar, Gusta Yupriadi mengatakan, kegiatan ini merupakan salah satu bentuk kepedulian Muhammadiyah Lampung Barat untuk membantu warga yang mengalami kesulitan ekonomi selama pandemi.

"Jadi, sudah menjadi tanggung jawab Muhammadiyah untuk ikut membantu meringankan beban warga yang mengalami kesusahan akibat wabah Covid-19," ungkapnya.

Lanjut dia, sasaran utama dari Gerakan Nasional bagi sembako tersebut adalah kader-kader Muhammadiyah dan masyarakat umum yang mengalami kesulitan ekonomi di Lambar. "Harapannya, bantuan sembako ini bisa meringankan masyarakat yang terdampak Corona ini," papar dia.

Sementara, Ketua Pemuda Muhammadiyah Lambar selaku Wakil Ketua I MCCC Lambar Don Risadi mengungkapkan, selain membagikan sembako, tim MCC Lampung Barat juga telah melakukan berbagai kegiatan.

Kegiatan tersebut yakni pembagian 2.500 Masker dan Aksi Solidaritas pembagian makanan berbuka, makanan ringan, minuman bervitamin dan masker di beberapa Pos Pemantauan Kesehatan Pencegahan Covid-19 di beberapa wilayah Lambar.

"Muhammadiyah berkomitmen penuh untuk ikut membantu Pemerintah Lampung Barat dalam upaya percepatan penanganan Covid-19. Sebab, dengan peran semua pihak, kami yakin wabah ini segera bisa kita lalui," pungkasnya. (nop/mlo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: