Yones Ikut Panen Kentang Kebun PM Pekon Sidomulyo 

Yones Ikut Panen Kentang Kebun PM Pekon Sidomulyo 

Medialampung.co.id - Akhir pekan ini, Aparatur Pemerintah Pekon Sidomulyo, Kecamatan Pagardewa, Kabupaten Lampung Barat bersama Tim Penggerak PKK, melaksanakan panen kentang di lahan Pangan Mandiri (PM) pekon setempat. 

Dalam panen tersebut turut hadir Camat Pagardewa M.Yones, S.S.Tp. M.H., sebagai bentuk apresiasinya kepada seluruh jajaran pekon dan masyarakat, karena telah berhasil mengolah kebun PM dengan baik.

"Harapan saya sebagai camat mudah-mudahan kebun PM ini bisa menjadi pelopor sistem pola ketahan pangan mandiri bagi masyarakat Pekon Sidomulyo khususnya dan Kecamatan Pagardewa pada umumnya," harapannya. 

Sementara dikatakan Peratin Sidomulyo Sulistio, kebun PM Sidomulyo tersebut selain saat ini panen kentang juga sudah berbuah berbagai buah-buahan diantaranya jenis Alpukat Aligator, Pepaya California, Jambu Kristal, Strawberry dan Anggur.

Menurut Sulistio lahan Pangan Mandiri tersebut, memang lahan yang  sedang dipersiapkan sebagai Destinasi Wisata baru di wilayah Pekon Sidomulyo dengan Tema Edukasi Pembibitan dan Agrowisata.(r1n/mlo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: