Wakapolda Lampung Cek Kesiapan Sarana Samsat Pringsewu

Wakapolda Lampung Cek Kesiapan Sarana Samsat Pringsewu

Medialampung.co.id - Wakapolda Lampung Brigjen Pol. Drs. Sudarsono, M.Hum mengecek  kesiapan sarana dan prasarana Samsat Pringsewu dan Kantor pelayanan SIM (SATPAS), Minggu, (19/7). Hal ini menyusul akan dinaikannya status Samsat Pringsewu menjadi Samsat penuh (Samsat induk). "Samsat Pringsewu yang sebelumnya berstatus Samsat pembantu yang hanya bisa melayani perpanjangan pajak tahunan akan dinaikan statusnya menjadi Samsat penuh (Samsat induk)," ungkap Kapolres Pringsewu AKBP Hamid Andri Soemantri, SIK. Lanjutnya, secara otomatis akan langsung bisa melayani proses BBN 1, BBN 2, Mutasi, perpanjangan STNK, Her Nopol, dan sebagainya. Berdasar  hasil pengecekan wakapolda  untuk sarana dan prasarana sudah lengkap. "Dari pengecekan pak wakapolda  sudah siap semua, tinggal  menunggu jadwal diresmikan," ungkapnya. Menyinggung hal ini dikatakan Kapolres Pringsewu AKBP Hamid Andri Soemantri, SIK. Harapannya di bulan ini pelayan publik baik Samsat maupun pelayanan Surat Izin Mengemudi (SIM) sudah bisa beroperasi. "Sehingga warga Pringsewu tidak perlu lagi jauh-jauh dalam mengurus pajak kendaraan dan juga SIM," harapnya. (sag/mlo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: