Wabup Pringsewu Ajak Semua Elemen Kawal Pilkakon

Wabup Pringsewu Ajak Semua Elemen Kawal Pilkakon

Medilampung.co.id - Wakil Bupati Pringsewu, Dr. Hi. Fauzi, S.E., minta seluruh elemen mengawal proses pemilihan kepala pekon yang akan digelar serentak Mei 2020 mendatang.

Dikatakannya, setidaknya terdapat sembilan kecamatan yang akan menggelar pemilihan kepala pekon serentak se Kabupaten Pringsewu pada 13 MeiĀ  mendatang. "Kali pertama digelarĀ  2016 dengan jumlah pekon yang menggelar pilkakon sebanyak 17 Pekon, kemudian 2018 sebanyak 20 pekon, serta tahun 2020 ini sebanyak 48 pekon," terang Fauzi.

Dikatakannya, dasar hukum pelaksanaan pilkakon serentak 2020 di sesuaikan dengan UU. "Untuk itulah, panitia harus melihat aturan yang baru," ungkapnya di hadapan 175 peserta sosialisasi pelaksanaan Pilkakon Serentak Kabupaten Pringsewu di aula Utama Kantor Pemkab Pringsewu, Selasa (28/1).

Hadir dalam kesempatan itu, Kapolres Pringsewu AKBP Hamid Andri Soemantri dan Kajari Pringsewu Amru Siregar, SH, MH, serta Kadis Pemberdayaan Masyarakat dan Pekon Dr. dr. Hj. Endang Budiati, M.Kes. dengan moderator Asisten Pemerintahan dan Kesra Andi Wijaya, ST, MM. (rnn/mlo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: