Puskesmas Berikan Vaksin Imunisasi ke Sejumlah SD

Puskesmas Berikan Vaksin Imunisasi ke Sejumlah SD

Medialampung.co.id - Dalam rangka mengisi bulan imunisasi, jajaran petugas UPT Puskesmas Batukebayan, Kecamatan Batuketulis menggelar Bulan Imunisasi Anak Sekolah (BIAS) 2019 ke sejumlah sekolah seperti di SD 1 Argomulyo Kecamatan setempat, Rabu (6/11).

Dalam kegiatan itu petugas puskesmas menyuntikan vaksin Dt atau imunisasi yang diberikan untuk mencegah beberapa penyakit infeksi seperti Difteri, Tetanus, dan serta Pertusis khusus untuk siswa kelas 1 SD dan memberikan imunisasi Td untuk siswa kelas II dan V sebagai imunisasi lanjutan dari imunisasi Dt agar anak semakin kebal dengan ketiga penyakit infeksi tersebut.

Penanggungjawab Imunisasi UPT Puskemsas Batukebayan, Nurhadi S.Kep., mengatakan dalam pelaksanaan program itu pihaknya menargetkan sebanyak 725 siswa yang terdiri dari kelas I , II dan V yang akan diberi imunisasi. Menurutnya, imunisasi ini merupakan suatu hal yang wajib.

”Tujuannya agar setiap anak yang ada di wilayah kerja UPT Puskesmas batukebayan mempunyai ketahanan serta kekebalan dari jangkitan berbagai penyakit. Sedangkan layanan imunisasi untuk anak  kelas dua dan kelas lima diberikan imunisasi Vaksin lanjutan jenis lainya,” terangnya.

Ia menjelaskan, program BIAS merupakan salah satu program Nasional dengan tujuan untuk memberikan proteksi (kekebalan) tubuh pada anak terhadap virus salah satunya virus tetanus, dengan sasaran khusus bagi anak sekolah dasar.

“Salah satu fungsinya adalah untuk mengantisipasi virus tetanus, seperti kita ketahui tetanus merupakan infeksi yang disebakan oleh bakteri colostridium tetani yang masuk kedalam tubuh akibat luka benda tajam yang tidak steril. Dengan adanya imunisasi ini diharapkan bisa mencegah bekteri untuk berkembang biak,” terangnya.

Lebih jauh ia menerangkan bahwa pemberian imunisasi untuk siswa SD perlu dilakukan karena sejak memasuki usia sekolah dasar terjadi penurunan tingkat kekebalan. Oleh sebab itu, pemerintah menyelenggarakan imunisasi ulangan pada anak usia SD atau sederajat. “Karena itu para guru dan orangtua perlu memberikan dukungan jika anaknya mendapat imunisasi di sekolah oleh petugas Puskesmas,” tambahnya.(edi/mlo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: