Gelar Razia Pekat, Polisi Amankan 4 Preman, 4 PSK dan 1 Mucikari

Gelar Razia Pekat, Polisi Amankan 4 Preman, 4 PSK dan 1 Mucikari

Medialampung.co.id – Tim kriminal anti bandit (Tekab) 308 Satuan Reserse dan Kriminal (Satreskrim) Polres Lampung Barat mengamankan empat orang wanita yang diduga sebagai Pekerja Seks Komersial (PSK) dan satu orang yang diduga sebagai mucikari.

Selain mengamankan lima orang wanita tersebut, polisi juga mengamankan empat orang preman saat menggelar razia penyakit masyarakat (pekat) di Lokalisasi Sindangpagar, Kecamatan Sumberjaya, Kamis malam (28/11) sekira pukul 22:00 WIB.

Kasat Reskrim Polres Lambar AKP Made Silva Yudiawan, mendampingi Kapolres AKBP Rachmat Tri Hariyadi, S.Ik, M.H., menjelaskan Tekab 308 Polres Lambar selaku Satgas II dalam Operasi Cempaka 2019 melakukan penegakan hukum (gakkum) terhadap segala bentuk penyakit masyarakat terutama pemberantasan kejahatan premanisme, kejahatan jalanan, perjudian, prostitusi, dept collector yang menggunakan jasa preman dan kejahatan lainnya di wilayah Hukum Polres setempat.

“Dalam operasi ini kami melakukan giat razia premanisme merazia lokasi yang diduga menjadi tempat prostitusi. Hasilnya kita berhasil mengamankan 4 wanita diduga PSK dan satu orang mucikari. Selain itu kami juga mengamankan empat orang yang diduga sebagai preman,” terang Made.

Keempat PSK yang diamankan itu yakni PA (35) Warga Kotabumi Kabupaten Lampung Utara, DD (22) Warga Kelurahan Pajarbulan, SA (22) Warga Pekon Waypetai kecamatan Sumberjaya, RN (25) Warga Kecamatan Sumber Jaya dan satu orang mucikari berinisial UN (36) Warga Pekon Sindangpagar, Kecamatan Sumberjaya.

“Untuk keempat orang yang diduga preman itu yakni RH (25) Warga Lingkungan Wangunrejo, Kelurahan Pajarbulan, SM (29) pekon Puralaksana kecamatan Waytenong NM (22) Warga Kelurahan Pajarbulan, BP (22) Pekon Karangagung kecamatan Way tenong. Dari ke empat preman ini kami mendapati sebuah senjata tajam (sajam) yang di bawa oleh BP,” imbuhnya.

Selain itu, polisi juga mengamankan sejumlah pemuda yang ada di lokasi saat razia dengan total sebanyak 7 orang. “Dalam razia ini total ada 16 orang yang kita amankan dan selanjutnya akan dilakukan pendataan dan pembinaan,” pungkasnya.(edi/mlo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: