Upacara HUT Ke-12 Mesuji Berlangsung Sederhana
Medialampung.co.id - Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-12 Kabupaten Mesuji Tahun 2020 berlangsung dengan Sederhana dengan tetap menerapkan Protokol Kesehatan Covid-19 acara digelar di halaman Kantor Bupati Mesuji Desa Wiralaga Mulya Kecamatan Mesuji, Kamis (26/11).
Meski sederhana, upacara tetap berlangsung dengan khidmat dan lancar. Peserta pun dibatasi pada acara peringatan HUT Mesuji yang juga dirangkai dengan acara peringatan HUT Ke-75 Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) dan HUT Ke-49 Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI).
Bupati Mesuji Saply TH dalam sambutannya mengatakan hari jadi Kabupaten Mesuji yang diperingati setiap tanggal 26 November sejak ditetapkannya melalui Undang-Undang Nomor 49 Tahun 2008 tentang Pembentukan Kabupaten Mesuji di Provinsi Lampung.
Untuk itu, atas nama pribadi dan Pemerintah Kabupaten Mesuji saya mengucapkan “Selamat Ulang Tahun ke-12 Kabupaten Mesuji, Lahirnya Kabupaten Mesuji, tidaklah melalui proses yang mudah, namun memerlukan perjuangan dan kerja keras bersama yang didasari atas keinginan dan aspirasi masyarakat Mesuji.
Melalui kesempatan ini perkenankan saya atas nama Pemkab Mesuji mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh tokoh pendiri Mesuji dan seluruh pihak yang telah berperan serta dalam pembentukan Kabupaten Mesuji. [caption id="attachment_147307" align="aligncenter" width="1280"] Bupati Mesuji Saply TH saat menjadi Inspektur Upacara -Foto Dok PROKOMPIM Mesuji[/caption]
Masih kata orang nomor satu di Kabupaten Berjuluk Bumi Ragab Begawe Caram itu Di masa Pandemi Covid-19 dirinya mengimbau agar senantiasa mendisiplinkan diri untuk menerapkan protokol kesehatan dalam segala aktivitas sehari-hari demi kebaikan bersama.
Kepatuhan dan kedisiplinan kita bersama yang merupakan faktor penentu dari keberhasilan kita dalam penanganan Covid-19 ini.
Memasuki usia 12 tahun ini, kita patut bersyukur, telah banyak pembangunan yang dapat kita lihat dan kita rasakan manfaat dan perubahan yang lebih baik dari sebelumnya melalui berbagai program dan kegiatan yang langsung menyentuh kepentingan masyarakat. [caption id="attachment_147309" align="aligncenter" width="1280"] Bupati saat potong tumpeng didampingi ketua DPRD Mesuji Elfianah kapolres Mesuji AKBP Alim, Dandim 0426/TB Letkol Kav Joko Sunarto -Foto Dok PROKOMPIM Mesuji[/caption]
Namun demikian, pembangunan yang dilakukan masih belum seluruhnya dapat ditangani karena keterbatasan yang kita miliki, secara bertahap perlahan tapi pasti, Kabupaten Mesuji terus berproses dan berbenah menuju daerah yang lebih maju, lebih baik,dan sejahtera saya yakin dengan usaha, kerja keras, dan kekompakan kita bersama, upaya percepatan pembangunan dapat terwujud. Pungkasnya
Ya Pada peringatan HUT ke-12 Kabupaten Mesuji kali ini mengambil sebuah tema besar, yaitu “Adaptasi Hadapi Pandemi”. Tema ini relevan dengan situasi dan kondisi saat ini, di mana seluruh dunia tengah menghadapi pandemi Covid-19.
Selain itu upacara kegiatan HUT ke 12 Mesuji juga digelar di masing-masing kecamatan yang ada di Kabupaten Mesuji kecuali kecamatan Mesuji yang menjadi Ibukota Kabupaten.
Dalam upacara tersebut bertindak selaku Inspektur Upacara Bupati Mesuji Saply TH. (adv/mlo) [caption id="attachment_147310" align="aligncenter" width="1280"] Bupati saat menanam pohon usai upacara HUT Mesuji -Foto Dok PROKOMPIM Mesuji[/caption]
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: