Pantau TKI yang Hendak Pulang ke Pesawaran
Medialampung.co.id-Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Pesawaran terus berkoordinasi dengan Balai Pelayanan Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia (BP3TKI) Lampung guna memantau TKI asal Pesawaran yang hendak pulang kampung.
Hal itu dimaksudkan guna meminimalisir penyebaran COVID-19 dari negara tempat TKI tersebut bekerja.
"Kalau kita kiblatnya BP3TKI, dan Imigrasi. Namun terkadang kepulangan mereka tidak terpantau. Untuk itu kita juga berkoordinasi dengan aparat desa untuk melapor ke pihak berwenang seperti puskesmas, kepolisian, dan tim gugus tugas jika ada warganya yang TKI dan pulang ke kampung mereka," ungkap Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Pesawaran, Heksus, Selasa (31/3).
Menurutnya, untuk sementara ini belum ada pergerakan yang signifikan khususnya TKI luar negeri yang pulang kampung ke Pesawaran.
"Kita tetap waspada, bahkan kita sudah imbau kepala desa melalui tim gugus tugas pengendalian COVID-19. Hingga saat ini kita belum mendapat informasi terkait kepulangan TKI," ucapnya.
Bukan hanya TKI saja lanjut mantan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Pesawaran ini, warga pesawaran yang berada di pulau jawa atau di wilayah pandemi corona juga dipantau.
"Termasuk tenaga kerja yang ada di pulau jawa, agar mereka yang sudah terlanjur pulang kampung untuk mengisolasi diri dan melapor ke aparat desa setempat," pungkasnya. (ozi/mlo)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: