Empat Bulan, Penderita DBD di Lampung 4.018 Orang

Empat Bulan, Penderita DBD di Lampung 4.018 Orang

Medialampung.co.id - Kurun waktu empat bulan terakhir, sejak bulan Januari hingga April 2020, penderita Demam Berdarah Dengue (DBD) di Provinsi Lampung sudah mencapai 4.018 orang. 

Sedangkan yang meninggal dunia sebanyak 17 orang yang tersebar di 15 Kabupaten/Kota.

"Data yang dihimpun terakhir pada tanggal 14 April 2020, penderita mencapai 4.020 orang dan yang meninggal dunia sebanyak 17 orang," ujar Medialisna, Promosi Kesehatan (Promkes) Dinas Kesehatan Provinsi Lampung, Selasa (28/4).

Kabupaten pertama yang paling banyak terjangkit DBD adalah Kabupaten Pringsewu dengan jumlah 841 penderita dan 2 orang meninggal dunia. Sedangkan Kabupaten Lampung Tengah 605 orang dan yang meninggal dunia 6 orang. Kota Bandarlampung 497 orang dan tidak ada kasus meninggal dunia.

Dengan tingginya angka penderita DBD, pihaknya sudah melakukan beberapa upaya seperti memberikan Surat Edaran tentang kewaspadaan DBD dari Dinas Kesehatan Provinsi se-kabupaten/kota. Pendistribusian logistik seperti insektisida dan larvasida dari Provinsi ke Kabupaten/kota, penyebaran informasi melalui berbagai media seperti talk show, press release, leaflet, baliho, serta surat edaran Bupati/Walikota ke seluruh Camat dan OPD dan Puskesmas.

"Selain itu juga melakukan gerakan pemberantasan sarang nyamuk, dengan 3M plus serentak setiap hari Jum'at di seluruh Kelurahan, kantor-kantor, dan sekolah, penyelidikan epidemiologi, melakukan fogging fokus," tambahnya.

Lanjutnya, selain itu Dinkes Provinsi lampung juga sudah melakukan surveilans ketat, berkoordinasi dengan rumah sakit untuk melaporkan dalam waktu 24 jam ke Dinas kesehatan setiap kasus/suspect DBD untuk dilakukan investigasi segera. (ded/mlo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: