Positif Convid-19 di Lampung Bertambah 92 Kasus

Positif Convid-19 di Lampung Bertambah 92 Kasus

Medialampung.co.id - Kasus konfirmasi positif Covid-19 di provinsi Lampung kembali bertambah sebanyak 92 orang. Sehingga total 12.087 kasus. 

Dari penambahan tersebut sebanyak 54 kasus baru dan 38 hasil tracing. Kemudian 70 orang menjalani isolasi mandiri dan 22 orang dirawat, Senin (22/2).

"Rincian dari 92 orang tersebut yakni dari Bandarlampung 17 orang, Lampung Selatan tujuh orang, Lampung Timur tiga orang, Pringsewu lima orang, Pesawaran empat orang, Lampung Tengah 20 orang, Tulangbawang enam orang, Metro dua orang dan Lampung Barat 25 orang dan Tanggamus tiga orang," kata Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Lampung, Dr.dr. Hj Reihana, M.Kes., melalui data yang dirilisnya.

Kemudian, ada penambahan sebanyak 109 orang pasien yang dinyatakan sembuh total menjadi 10.405 orang. Dari 109 orang tersebut terdiri dari kota Bandarlampung 40 orang, Lampung Tengah 27 orang, Lampung Selatan lima orang, Pesawaran empat orang, Metro lima orang, Pringsewu lima orang, Tanggamus tiga orang dan Lampung Barat satu orang.

“Sebanyak 109 orang tersebut dinyatakan sembuh berdasarkan hasil swab negatif Covid-19 dan telah menjalani isolasi mandiri selama 14 hari,” jelasnya

Kemudian, untuk penambahan kasus kematian sebanyak dua orang, total 625 orang berasal dari Bandarlampung dan Tulang Bawang.

Selanjutnya Dinas kesehatan provinsi Lampung juga mencatat progres vaksinasi tenaga kesehatan (Nakes) di Lampung mencapai 85,48 %. "Hari ini progresnya sudah sampai 85,48 % iya tadi sudah dicek segitu," jelas Reihana

Menurutnya progres vaksinasi dosis pertama tersebut berjumlah 30.432 orang dari total sasaran 35.601 orang tenaga kesehatan. Sedangkan untuk progress vaksinasi tenaga kesehatan untuk dosis kedua baru mencapai 54,42 % atau sekitar 19.577 orang tenaga kesehatan yang sudah divaksin.

"Itu tahap pertama untuk dosis pertama, tetapi ada juga orang yang batal divaksinasi dan ditunda sebanyak 6.326 karena beragam hal," tutupnya (ded/mlo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: