Tim Inavis Selidiki Penyebab Kebakaran Rumah William Kapista

Tim Inavis Selidiki Penyebab Kebakaran Rumah William Kapista

Medialampung.co.id - Hingga kini penyebab kebakaran yang menghanguskan kediaman William Kapitsa (35) di Pekon Sukoharjo III Kecamatan Sukoharjo Kabupaten Pringsewu, masih belum diketahui.

Tim Inavis Sat Reskrim Polres Pringsewu bersama Polsek Sukoharjo, juga telah diturunkan untuk melakukan identifikasi dan olah Tempat kejadian perkara (TKP), Jumat (19/6).

Kapolsek Sukoharjo Iptu Musakir, SH,  mewakili Kapolres Pringsewu AKBP Hamid Andri Sumantri, SIK, mengatakan, dari  penyelidikan TKP petugas mengamankan barang bukti berupa 1 buah kayu bekas terbakar, kemudian 1 buah bekas ban sepeda motor yang telah terbakar dan 1 buah botol plastik kemasan oli berbagai jenis sisa terbakar. 

Lanjutnya, rumah yang terbakar berukuran 8x15 meter, selain  sebagai tempat tinggal rumah tersebut juga digunakan sebagai tempat menyimpan barang dagangan berupa spare part sepeda motor, ban, oli, cat semprot dan barang lain yang bersifat mudah terbakar.

"Setelah api padam kami lakukan identifikasi dan olah TKP, namun belum bisa kami simpulkan penyebab pastinya dan masih dalam proses penyelidikan," terang Iptu Musakir. (sag/mlo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: