Tiga Orang Terkonfirmasi Covid-19 di Sekincau Berasal dari Majalengka

Tiga Orang Terkonfirmasi Covid-19 di Sekincau Berasal dari Majalengka

Medialampung.co.id - Kasus terkonfirmasi coronavirus disease 2019 (Covid-19) di Kabupaten Lampung  Barat bertambah tiga orang satu diantaranya meninggal dunia. Ketiga orang tersebut terdiri dari ayah, ibu dan anak yakni Tn. A, Ny. S, dan Ny. M yang tinggal di Kecamatan Sekincau.

Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Lambar Paijo, SKM, M.Kes., mengungkapkan, Ny. M merupakan aparatur sipil Negara (ASN) di salah satu instansi di kabupaten setempat. Sementara ayah dan ibunya Tn. A dan Ny. S tinggal di Majalengka Jawa Barat (Jabar).

”Jadi ayah dan ibunya datang dari Majalengka ke Sekincau untuk menjenguk anaknya pada tanggal 5 November lalu, karena berasal dari Pulau Jawa maka mereka melakukan isolasi dan pada tanggal 15 November lalu keluarga menghubungi petugas kesehatan karena kondisi kesehatan Tn. A memburuk  bahkan tidak sadarkan diri,” ungkap Paijo.

Kemudian, lanjut dia, petugas melakukan pemeriksaan kesehatan dan melakukan rapid test, yang ditindaklanjuti dengan test Swab dan hasilnya menyatakan bahwa Tn. A dinyatakan positif terpapar Covid-19.

”Tidak hanya itu Ny. S dan juga  dan juga Ny. M dilakukan rapid test dan swab, hasilnya juga positif terpapar covid-19, Tn. A telah meninggal dunia dan dalam perjalanan menuju Majalengka untuk dimakamkan,” bebernya.

Lebih lanjut Paijo mengungkapkan, untuk Ny. S dan Ny. M juga ikut serta mengantarkan jenazah Tn. A ke Majalengka. Kendati  begitu tracing tetap dilakukan oleh petugas kesehatan, untuk mencari orang-orang yang telah melakukan kontak erat baik terhadap almarhum maupun terhadap ibu dan anak.

”Jadi tracing dilakukan oleh petugas kesehatan, mengingat adanya kemungkinan  mereka telah melakukan kontak erat terhadap warga sekitar,” kata dia. (nop/mlo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: