DPRD Lamtim Gelar Rapat Paripurna Mendengarkan Pidato Presiden

DPRD Lamtim Gelar Rapat Paripurna Mendengarkan Pidato Presiden

Medialampung.co.id - Dalam rangka menyambut hari ulang tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke 75. Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Lampung Timur menggelar rapat paripurna istimewa mendengarkan pidato kenegaraan Presiden Republik Indonesia Joko Widodo, Jumat (14/8).

Rapat paripurna yang dipimpin Ketua DPRD Lamtim Ali Johan Arif itu dihadiri Bupati Zaiful Bokhari, Kapolres AKBP Wawan Setiawan, Dandim 0429 Letkol M.Darwis dan Kajari Ariana Yuliastuty beserta jajaran Forkopimda.

Pidato kenegaraan Presiden RI  itu disaksikan melalui 2 layar monitor besar. 

Usai rapat paripurna, Ketua DPRD Lamtim Ali Johan Arif berharap di usianya yang ke 75, Republik Indonesia semakin maju dan dapat mensejajarkan diri dengan negara lain. 

Selain itu, Ali Johan menjelaskan, pada pidato kenegaraannya, Presiden mengajak masyarakat melakukan lompatan besar dan bangkit dari krisis akibat pandemi Covid-19.

"Kami siap melaksanakan dan mendukung ajakan Presiden Joko Widodo, agar Indonesia semakin maju," ujar Ali Johan.

Kesempatan yang sama Bupati Lamtim Zaiful Bokhari juga berharap, kedepan Indonesia semakin maju.

"Krisis akibat pandemi Covid-19 semoga menjadi momentum Indonesia semakin kuat sebagaimana harapan presiden dalam pidato kenegaraannya," harap Zaiful. (wid/mlo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: