Distribusi Oksigen ke Sejumlah Rumah Sakit Dikawal Ketat

Distribusi Oksigen ke Sejumlah Rumah Sakit Dikawal Ketat

Medialampung.co.id. - Kebutuhan oksigen untuk pasien Covid-19 sekarang ini sangat urgen. Anggota Polres Lamteng, anggota TNI Kodim 0411, dan Satpol PP melakukan pengamanan maupun pendistribusian oksigen ke rumah sakit secara ketat.

Kabag Ops. Polres Lamteng AKP Dennis Arya Putra menyatakan enam personel Polri dibantu enam personel TNI dan 12 personel Satpol PP mengamankan pendistribusian oksigen ke RS-RS. "Kita amankan pendistribusian oksigen ke RS-RS dari PT Asian Gasindo Lampung, Kelurahan Seputihjaya, Kecamatan Gunungsugih, secara ketat," katanya.

Terkait stok oksigen di PT Asian Gasindo Lampung, kata Dennis, sisa stok air liquide (bahan baku oksigen) kurang lebih 14,5 ton. "Kemudian pendistribusian pada Rabu (21/7) ke RSUD Demang Sepulau Raya sebanyak 151 tabung, RS Harapan Bunda 150 tabung, RS YMC 85 tabung, puskesmas Kotagajah 20 tabung, RS Mitra Mulia Husada 15 tabung, dan RS Kartini 16 tabung," paparnya 

Selanjutnya, kata Dennis, pendistribusian dari PT Asian Gasindo Lampung ke RS Handayani Kotabumi (MoU) 50 tabung,  RSU A. Yani Metro (MoU)  50 tabung, RSUD Alimuddin Umar Liwa 37 tabung, Klinik Panca Rumbia 35 tabung, RS Candimas Medikal (MoU) 25 tabung, RS Mitra Gina Kotabumi 25 tabung, RS Az Zahra Kalirejo 11 tabung, RS Islam Yukum 59 tabung, perorangan (isolasi mandiri) 7 tabung," katanya.

Terkait oksigen di PT Benua Cipta Niagatama, Kampung Terbanggibesar, Kecamatan Terbanggibesar, kata Dennis, stok air liquide sudah habis dari kemarin. "Sekarang ini ini masih proses pemesanan. Ada sisa 40 tabung oksigen didistribusikan Rabu (21/7) ke RS Islam Asy Syifa 20 tabung, RS Puti Bungsu 11 tabung, RS Puri 6 tabung, dan masyarakat 5 tabung kecil. Lalu oksigen dari Koperasi Dwi Karya, Perum BTN, Kampung Lempuyangbandar, Kecamatan Waypengubuan, stok air liquide saat ini masih proses pemesanan," ungkapnya. (sya/mlo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: