Disbunnak Lambar akan Bangun Jalan Usaha Tani  

Disbunnak Lambar akan Bangun Jalan Usaha Tani  

Medialampung.co.id - Bersumber dari dana alokasi khusus (DAK) Bidang Perkebunan tahun 2021, Pemkab Lambar melalui Dinas Perkebunan dan Peternakan (Disbunnak) tahun ini akan membangun jalan usaha tani di tiga pekon.

“Tahun ini Kabupaten Lambar mendapatkan DAK bidang perkebunan sebesar Rp900 juta yang akan diperuntukan untuk pembangunan jalan usaha tani,” kata Kabid Prasarana Sarana dan Penyuluhan Djoko Soelistijo, S.P, M.M mendampingi Kepala Disbunnak Agustanto Basmar, S.P, M.Si, Selasa (19/1).

Kata dia,  pembangunan jalan usaha tani tersebut akan dilaksanakan di tiga pekon yaitu Pekon pampangan Kecamatan Sekincau, Pekon Atarbawang Kecamatan Batuketulis dan Pekon Tribudi Syukur Kecamatan kebutebu.

“Pelaksanaan pembangunan jalan usaha tani dengan panjang 1 kilometer dan lebar 6 meter itu akan dilakukan secara swakelola oleh kelompok masyarakat, jadi tidak dikerjakan oleh pihak rekanan,” kata dia

Pihaknya berharap setelah jalan pertanian ini terbangun, maka akan memudahkan para petani dalam mengangkut hasil budidaya untuk dipasarkan baik di pasar lokal maupun luar daerah.

“Kami juga berharap nantinya masyarakat sekitar bisa merawat dan pemeliharaan jalan usaha tani tersebut, sehingga bisa bermanfaat dalam jangka panjang,” pungkas dia. (lus/mlo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: