Dihadiri Uspika, Kubuperahu Bagikan Ribuan Masker 

Dihadiri Uspika, Kubuperahu Bagikan Ribuan Masker 

Medialampung.co.id – Berbagai upaya pencegahan terhadap penyebaran wabah Coronavirus Disease (Covid-19) di Kabupaten Lampung Barat terus dilakukan, selain Pemerintah Pusat, Provinsi dan Daerah, upaya pencegahan juga dilakukan hingga di tingkat pekon salah satunya dengan membagikan Alat Pelindung Diri (APD) gratis kepada masyarakat.

Seperti yang dilakukan Pemerintah Pekon Kubuperahu, Kecamatan Balikbukit, Rabu (22/4). 

Selain dihadiri kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pekon (DPMP) Ronggur L tobing, kegiatan itu juga diikuti oleh sejumlah unsur pimpinan kecamatan (uspika) diantaranya Camat Balikbukit Drs. Akmal Hakim, Kapolsek Balikbukit Iptu Samsul Bahri S.H, serta jajaran aparatur pemerintahan pekon setempat. 

Membuka kegiatan itu, Camat Balikbukit Drs Akmal Hakim mengatakan bahwa kegiatan pembagian masker tersebut dalam rangka memberikan motivasi, edukasi dan membangkitkan kesadaran masyarakat guna mengantisipasi wabah Virus Corona (Covid-19). 

“Kami mengucapkan terimakasih dan apresiasi kepada pemerintah pekon, yang untuk kedua kalinya  telah membagikan masker kepada masyarakat. Namun kami minta bukan hanya sebatas membagikan masker, akan tetapi pemerintah pekon harus memberikan edukasi kepada masyarakat agar dapat mematuhi apa yang sudah menjadi imbauan dari pemerintah,” terangnya.

Sebab, kepatuhan dan ketaatan dari masyarakat akan mampu memutus mata rantai pandemi Covid-19. Begitu pun sebaliknya, upaya yang dilakukan pemerintah akan sia-sia apabila tidak mendapat dukungan dari masyarakat.

“Untuk itu kehadiran pemerintah pekon dengan membagikan masker ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat untuk bersama-sama, bergotong-royong dan bersatu mencegah Covid-19,” harapnya.

Sementara, Peratin Kubupertahu Eri Susisanto mengatakan, kegiatan pembagian masker itu merupakan penyerahan kedua dengan total masker yang telah disalurkan sebanyak 300 pcs. Selain menyalurkan masker Dalam kesempatan itu, pihaknya turut menyampaikan kepada masyarakat untuk menunda berkunjung ke luar daerah, terlebih daerah yang terdampak virus corona. Begitu pun kepada sanak saudara yang ada di luar daerah diminta menunda untuk kepulangan, ini sesuai anjuran pemerintah dalam memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

“Untuk memutus mata rantai penyebaran virus corona ini perlu kerjasama dan kesadaran dari masyarakat, seperti menggunakan masker, menjaga jarak antar sesama agar tidak bersentuhan, dan menjaga kebersihan dan kita berharap upaya yang dilakukan pemerintah pekon ini dapat mencegah penularan Covid-19 khususnya di Pekon Kubuperahu,” pungkasnya (edi)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: