Dandim 0424, Kapolres dan Bupati Pringsewu Kunjungi Rumah Isolasi Terpusat

Medialampung.co.id - Tujuh warga yang kini menjalani isolasi di rumah isolasi terpusat mendapat kunjungan dari Kapolres Pringsewu AKBP Rio Cahyowidi, S.I.K, M.I.K, Bupati Pringsewu Hi Sujadi dan Dandim 0424/Tanggamus Letkol Inf. Micha Arruan, Selasa (8/2).
“Kalau dirawat di isoter bisa segera mendapat pertolongan dari tim nakes apabila terjadi sesuatu yang tidak diinginkan,” terang Kapolres Pringsewu AKBP Rio Cahyowidi, S.I.K, M.I.K.
Keberadaan rumah isoter ini dapat membantu masyarakat yang bergejala atau terkonfirmasi positif Covid-19, sehingga tidak perlu menjalani isolasi mandiri.
AKBP Rio Cahyowidi mengatakan, kunjungan tersebut guna mengetahui kondisi warga yang sedang menjalani isolasi akibat terkonfirmasi Covid-19.
Kepolisian bersama TNI dan pemerintah daerah saat ini sangat berperan penting dalam membantu nakes yang saat ini bertugas. Melalui operasi Yustisi dan pemberian bansos, pihaknya dapat turut membantu mencegah penyebaran Covid-19, sekaligus menolong sesama.
Di rumah isolasi tersebut juga dilengkapi dengan sarana dan prasarana pendukung.
"Kita menyiapkan rumah isolasi terpusat di depan gedung olah raga Kuncup Pringsewu Barat dengan kapasitas 15 sampai dengan 20 tempat tidur," jelas kadiskes Pringsewu dr. Ulinoha didampingi kabid P2M dr Hadi Muhtarom.
Dengan menempati ex gedung Kejaksaan Negeri Pringsewu, rumah isolasi terpusat juga didukung dengan tenaga medis yang standby di lokasi.
"Selain perawat juga ada dokter serta kelengkapan standar kesehatan," jelas mantan direktur RSUD Pringsewu itu. (sag/mlo)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: