Dalam Sehari, Enam Tersangka Narkoba Diringkus

Dalam Sehari, Enam Tersangka Narkoba Diringkus

Medialampung.co.id - Penyisiran di Empat lokasi terpisah Tim Cobra Sat Narkoba Polres Pringsewu membekuk Enam terduga penyalahguna Narkotika jenis sabu dan ganja.

Masing masing AS (26), RS als Tuwek (26), FP (26) warga Ambarawa, GI Als Gus (27) warga Pringsewu, OP (26) dan SAP (28) warga  Gedong Tataan  Pesawaran.

Kasat Res Narkoba Iptu Dedi wahyudi, SH mewakili Kapolres Pringsewu AKBP Hamid Andri Soemantri, SIK mengatakan, penangkapan pada Senin (31/8) mulai pukul 11.30 sampai 18.30 WIB di Empat tempat berbeda.

Tersangka yang pertama ditangkap yakni AS  saat berada di sebuah kosan di jl. Trimurti  Pringsewu Barat. Dari penggeledahan di dapatkan barang bukti  berupa 1 buah plastik klip berisi 0,20 gram narkotika jenis shabu, 1 buah plastik klip bekas pakai, 1 linting rokok berisi daun ganja, 1 buah pipa kaca pirek bekas pakai, dan 1 unit HP.

Penangkapan berlanjut pada RS als Tuwek dan FP di sebuah rumah di Pringadi  Pringsewu Utara. Darinya di dapati 1 buah bungkusan kecil berisi 1,78 daun ganja kering 1 buah bungkus rokok berisi potongan ranting dan daun ganja kering, 1 unit HP, 1 buah bungkusan kecil berisi 1,56 Gram dan 3 buah lintingan bekas pakai berisi daun ganja kering. 

Kemudian GI dan OP ditangkap di sebuah rumah di Pringsewu. Dari keduanya juga diamankan 1 buah kotak rokok berisikan daun ganja kering dan 2 lintingan rokok bekas pakai berisi daun ganja kering.

"Saat kami introgasi, didapatkan informasi bahwa barang-barang tersebut diperoleh dari  SAP warga Gedong Tataan Kabupaten Pesawaran,” terang Iptu Dedy.

Informasi tersebut kemudian di kembangkan  hingga SAP ditangkap di rumahnya. Saat di geledah  di dapati   1 bungkus kertas berisikan 2,57 Gram daun ganja kering dan 1 buah lintingan daun ganja kering bekas pakai. 

"Dari  interogasi, SAP mengakui bahwa mendapatkan barang  tersebut dari temannya (J) yang saat ini sedang kami lakukan pengejaran," jelasnya.

Pada petugas SAP mengaku selain dipakai sendiri juga menjual kepada beberapa orang diantaranya GI dan OP.(sag/mlo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: