Cegah Terjadinya Konflik, PDM Gelar Sosialisasi Wakaf Produktif

Cegah Terjadinya Konflik, PDM Gelar Sosialisasi Wakaf Produktif

Medialampung.co.id - Manajemen pengelolaan tanah wakaf diperlukan agar dalam pelaksanaannya tak memunculkan konflik. Termasuk perlunya pemahaman terhadap regulasi tentang wakaf. 

Hal ini seperti yang dilakukan Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kabupaten Pringsewu dengan melaksanakan Sosialisasi Wakaf Produktif, bagi warga persyarikatan organisasi tersebut, Selasa (2/10).

"Kegiatan ini memberikan pemahaman terhadap regulasi tentang wakaf, memiliki database wakaf tiap Cabang dan Amal Usaha serta mampu menyusun action plan pengelolaan wakaf dan mewujudkan wakaf tunai," jelas ketua panitia Muhtasor dalam kegiatan yang berlangsung di Hotel Urban Style. 

Terlebih sangat banyaknya permasalahan pengelolaan tanah wakaf bahkan berpotensi menjadi konflik. 

"Meskipun di Muhammadiyah Minim persoalan tersebut karena semua menjadi aset Persyarikatan akan tetapi Muhammadiyah harus mampu mengantisipasi permasalahan-permasalahan tersebut sehingga tidak terjadi di internal," ucapnya. 

Lanjutnya Muhammadiyah dan wakaf produktif terus berkembang dengan baik. 

Kegiatan bertema “Berdayakan Wakaf, Memandirikan Umat, Berbakti Tiada Henti Laksana Matahari” dan diikuti 121 orang yang terdiri dari Pimpinan Daerah Muhammadiyah dan Pimpinan Daerah Aisyiyah Pringsewu, Pimpinan Cabang Muhammadiyah dan Aisyiyah se Kabupaten Pringsewu, Organisasi Otonom tingkat Kabupaten serta kepala sekolah dari SD hingga Perguruan tinggi Muhammadiyah di Pringsewu.

Hadir Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM), Ketua PDM Pringsewu Drs. H. Ator Riyadi, M.M., Wakil Bupati Pringsewu yang diwakili oleh Staf Ahli bidang SDM Malian Ayub, kepala Kantor Kemenag, Badan Wakaf Indonesia, Badan Pertanahan Nasional Kab. Pringsewu, serta Pimcab Bank Syariah Indonesia. Dengan pemateri pemateri yang hadir Prof. Dr. H. Marzuki M Noor MS, Prof. Dr. H. Yurnalis Etek, Tim BWI Kabupaten Pringsewu, Dr. Muhtasor, M.M., Pipi Prianggodo Pimcab BSI Pringsewu bersama Tim wakaf tunai.(sag/mlo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: