Ketua PKK Srimenanti Pandu Warga Ikut Vaksin dan BIAN

Ketua PKK Srimenanti Pandu Warga Ikut Vaksin dan BIAN

--

Medialampung.co.id - Tim Unit Pelaksana Teknis (UPT) Puskesmas Airhitam, Kabupaten Lampung Barat melaksanakan Vaksin Covid-19 sekaligus sweeping Bulan Imunisasi Anak Nasional (BIAN) anak usia 9-59 Bulan.

Kegiatan Vaksin dan BIAN yang dilaksanakan di Balai pekon tersebut dipandu langsung Ketua TP PKK Pekon Srimenanti Siti Baniyah, S.Tr.Keb., yang juga bertugas sebagai Tenaga Kesehatan (Nakes) Puskesmas Airhitam. 

Antusias para emak-emak mengantarkan putra putri masing-masing baik yang sudah layak diberikan vaksin maupun yang untuk BIAN sangat luar biasa. 

Hal itu menunjukkan semakin tumbuhnya kesadaran warga terhadap pentingnya kesehatan.

 

Terpisah Peratin Anggi menyampaikan  terimakasih kepada para petugas medis dan pemerintah atas kegiatan tersebut, yang penerapannya melakukan sistem jemput bola sehingga memberikan kemudahan dengan warga di vaksin dan BIAN yang penting untuk kesehatan. Guna meraih harapan pemerintah tentang Herd Immunity. (r1n/mlo)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: