Bantu Siswa Belajar Online, Ini yang Dilakukan Mantan Bupati Lambar

Bantu Siswa Belajar Online, Ini yang Dilakukan Mantan Bupati Lambar

Medialampung.co.id - Membantu anak-anak sekolah supaya lebih lancar melaksanakan kegiatan belajar  secara online (daring). Tokoh Masyarakat Kabupaten Lampung Barat (Lambar) Hi. Mukhlis Basri, pasang jaringan internet wifi di kediamannya (rumah Aspirasi) di Pekon Purawiwitan, Kecamatan Kebuntebu.

Tino Sujadi kerabat Mukhlis Basri mengatakan, inisiasif mantan Bupati Dua periode Kabupaten Lambar yang kini menjabat sebagai Anggota DPR RI Fraksi PDI Perjuangan tersebut, pasangkan jaringan wifi dan membuka halaman kediamannya itu untuk masyarakat umum khususnya para pelajar untuk melakukan belajar secara online (daring).

Sebagai bentuk kepedulian dan dukungan semangat kepada para tunas bangsa untuk tidak kendor belajar walau sistemnya Daring.

Disebutkan Tino Mukhlis Basri begitu memahami diwilayah itu kondisi jaringan internet terkadang mengalami kendala signal.

Oleh sebab itu dengan jaringan wifi yang terhubung langsung dengan Telkom, status jaringan lebih cepat dan kuat, dan anak-anak tidak mengalami hambatan melaksanakan daring. 

"Pemasangan jaringan wifi ini sebagai bentuk kepedulian Pak Mukhlis akan kondisi yang terjadi dampak dari pandemi Covid-19, terhadap semua sendi kehidupan diantaranya pendidikan yang memaksa pemerintah terapkan Kegiatan Belajar Daring," ungkapnya. 

Terkait itu mewakili Mukhlis Basri, pihaknya mengajak anak-anak sekolah khususnya yang jarak jangkaunya masih memungkinkan dari rumah aspirasi tersebut agar bisa menggunakan jaringan itu dengan baik, dan betul-betul difokuskan sebagai tempat belajar online.

"Anak-anak bisa belajar dengan santai, karena halaman rumah cukup luas dan adanya ruang terbuka namun ada atap, ada kursi-kursi dan bisa juga duduk dilantai," katanya.

Terpisah Camat Kebuntebu Indrayani sangat mengapresiasi inisiatif pemasangan wifi tersebut karena selain semakin lancarnya jaringan internet, juga mampu menghemat kebutuhan paket internet anak-anak.

"Harapan kita semoga solusi yang diterapkan Pak Mukhlis diikuti para dermawan lainnya, demi kecerdasan masa depan bangsa," ajaknya.

Dikatakan Yazid warga kecamatan itu, wifi gratis di rumah aspirasi Mukhlis Basri sangat membantu bukan hanya anak-anak dalam belajar tetapi meringankan beban orang tua seperti pembelian paket internet.

"Kami warga Kebuntebu menyampaikan banyak terimakasih kepada Pak Mukhlis yang jadikan rumahnya tempat anak-anak belajar daring," tandasnya. (rin/mlo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: