Agen BRILink Salurkan 190 Paket Sembako BRI Peduli
Medialampung.co.id - Dalam Rangka Penanggulangan Covid-19 dan bulan Ramadhan 1441 H tahun 2020, BRI Cabang Metro menyalurkan Program BRI Peduli Corporate Social Responsibility (CSR) dari Kantor Pusat BRI.
CSR tersebut berupa sembako senilai Rp 100 ribu sebanyak 190 paket yang disalurkan melalui Agen BRILink yang tersebar di beberapa wilayah di Kota Metro dan Kabupaten Lampung Timur.
Diungkapkan Sumarti agen Brilink Unit Bantul, CSR Kantor pusat tersebut dibagi ke beberapa Agen Brilink seperti unit Bantul dirinya menerima 35 paket Sembako untuk dibagikan kepada masyarakat yang ada di sekitarnya.
"Ya kegiatan ini bertujuan membantu masyarakat terdampak Covid-19 dan dalam rangka Bulan Ramadhan," ujarnya.
Diketahui dari 190 paket sembako tersebut dibagikan kepada para Agen Brilink, seperti Unit Diponegoro mendapat 35 paket, Bantul 35 paket, Way Jepara 30 paket, Simbar 30 paket, dan Sidorejo 30 paket, yang kemudian dibagikan ke masyarakat.(pip/mlo)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: