69 Dukungan WaRu Diserahkan ke PPS Untuk Verfak

69 Dukungan WaRu Diserahkan ke PPS Untuk Verfak

Medialampung.co.id - Perjalanan Bakal Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Metro 2020 Wahdi-Qomaru Zaman (WaRu), dipastikan mulus

Sebab dari hasil Verifikasi Administrasi yang telah dilakukan KPU Kota Metro hanya ada satu dari 70 dukungan  baru yang Tidak Memenuhi Syarat (TMS).

Dimana, hari ini (8/8) KPU menyerahkan berkas dukungan perbaikan Bakal Calon Perseorangan kepada PPS melalui PPK sebagai tanda dimulainya Verifikasi Faktual (Verfak) yang akan berlangsung dari 8-16 Agustus mendatang.

Diungkapkan Ketua KPU Kota Metro Nurris Septa Pratama, dari hasil Verifikasi Administrasi (Vermin) dukungan perbaikan pasangan independen Wahdi-Qomaru dinyatakan lengkap.

“Untuk sementara lolos vermin, dari usulan perbaikan sebanyak 70 dukungan hanya satu dukungan yang tidak lolos. Sedangkan 69 lainya lolos verifikasi,” ucapnya.

Dia menjelaskan, sebanyak 70 dukungan suara usulan perbaikan yang diajukan WaRu berasal dari Kelurahan Banjarsari tiga dukungan, Kelurahan Ganjar Agung tujuh dukungan, Kelurahan Metro 23 dukungan, dan Kelurahan Yosomulyo 37 dukungan suara. 

Sedangkan untuk satu suara yang tidak memenuhi syarat (TMS) berasal dari Kelurahan Metro, Verfak ini akan berlangsung selama tujuh hari di Kelurahan masing-masing.

"Nanti didampingi ketua KPU Provinsi Lampung Erwan Bustami, serta Bawaslu Kota Metro, dibagi beberapa tim untuk melakukan verifikasi faktual," katanya.

Septa menjelaskan, selama tidak ada perubahan dukungan dari nama-nama yang akan diverifikasi maka dukungan dinyatakan memenuhi syarat.

"Kan mereka sudah memasukkan dukungan, maka nanti akan dicocokkan, antara KPU dan B1-KWK, apakah dia menyatakan mendukung atau tidak, apabila tidak mendukung maka dia akan menandatangani B5, apabila tidak mau menandatangani B5, maka dia tetap dinyatakan mendukung," tuturnya.

Sementara, Liaison officer pasangan WaRu Efril Hadi, mengatakan dari 70 dukungan yang diserahkan ada 69 dukungan yang akan diverifikasi faktual hari ini.

"Alhamdulillah kami menyerahkan 70. Dan kami hari ini akan diverifikasi faktual sebanyak 69. Insya Allah kami lulus untuk menjadi calon pasangan independen," katanya. 

Menurutnya apabila dukungan lebih dari 10, maka dinyatakan sah maju di Pilkada Kota Metro.

"Insyaallah kami maju di Pemilu. Dan kemudian kami menyusun strategi untuk pemenangan ke depan, dan kami akan menyampaikan program-program dari WaRu agar diterima masyarakat," tandasnya. (pip/mlo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: