2 Orang PDP Meninggal Dunia Asal Bandarlampung dan Lamtim

2 Orang PDP Meninggal Dunia Asal Bandarlampung dan Lamtim

Medialampung.co.id - Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Lampung juga sebagai juru bicara gugus tugas penanganan Covid-19, dr. Reihana menjelaskan terkait dua orang pasien dalam pengawasan (PDP) meninggal dunia dan empat pasien positif Covid-19 yang dinyatakan sembuh, Selasa (26/5).

Untuk pasien terkonfirmasi positif Covid-19 yang sembuh, yaitu pasien nomor 48 seorang laki-laki 59 tahun dari Bandarlampung. Selanjutnya pasien nomor 54 seorang laki-laki usia 16 tahun asal Kabupaten Lampung Tengah (Lamteng). 

Selanjutnya pasien nomor 84 usia 17 tahun laki-laki alamat asal Waykanan.

Dan terakhir pasien nomor 69 berusia 40 tahun seorang perempuan asal Bandarlampung.

Untuk PDP meninggal dunia, yakni seorang laki-laki usia 34 tahun asal Kabupaten Lampung Timur (Lamtim). Pasien tersebut menderita TB paru.

"Selanjutnya PDP meninggal kedua, seorang laki-laki usia 55 tahun beralamat Bandarlampung. Pasien tersebut memiliki penyakit penyerta, yaitu diabetes melitus, hipertensi dan jantung koroner sejak tahun 2016," ungkap Reihana. (ded/mlo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: