HUT APEKSI dan Harpitnas Tingkatkan Okupansi Hotel hingga 92 Persen

HUT APEKSI dan Harpitnas Tingkatkan Okupansi Hotel hingga 92 Persen

-foto ist-

Medialampung.co.id - Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-22 Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (APEKSI) yang digelar pada hari ini hingga 29 Mei 2022 mampu meningkatkan penghunian kamar hotel (okupansi hotel) di Bandarlampung. 

"Jadi APEKSI ini perkiraan tamu saja kurang lebih 1500 orang untuk ketersedian kamar hotel kita Sekitar 4000. Artinya untuk memenuhi semua hotel tentu tidak tetapi ini meningkatkan okupansi kamar hotel," kata Sekretaris Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Provinsi Lampung, Friandi Indrawan, saat dikonfirmasi, Jumat (27/5).

Lanjutnya, ditambah lagi weekend ini para pencari kamar hotel susah. "Ternyata hari ini Harpitnas. hari kejepit sehingga hari ini dianggap long weekend sehingga okupansinya jadi bagus," terangnya. 

Ia mengatakan dengan adanya kedua momen tersebut untuk tingkat okupansinya hotel mencapai 92 persen. 

"Jadi dengan adanya dua momen tersebut tingkat okupansi kurang lebih 92 persen," pungkasnya. 

PHRI pun berharap event tingkat nasional lainnya mampu kembali digelar Pemkot Bandarlampung demi membangkitkan gairah usaha perhotelan yang sempat terpuruk selama pandemi

 

"Harapannya Pemkot Bandarlampung kembali gelar event tingkat nasional guna membangkitkan gairah perhotelan yang sempat terpuruk selama pandemi Covid-19 ini," pungkasnya. (ded/mlo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: