Lakalantas Tunggal, Truk Ekspedisi Tabrak Rumah Warga

Lakalantas Tunggal, Truk Ekspedisi Tabrak Rumah Warga

--

Medialampung.co.id - Kecelakaan Lalulintas (Lakalantas) tunggal terjadi di ruas jalan lintas barat (Jalinbar), Pesisir Barat-Bengkulu, melibatkan kendaraan jenis truk box ekspedisi dengan nomor polisi B9318FXV tepatnya di Pekon Menyancang, Kecamatan Karyapenggawa, Kabupaten Pesisir Barat (Pesbar) pada Rabu (25/5) sekira pukul 09.00 WIB.

Kapolsek Pesisir Tengah Kompol Zaini Dahlan, S.H., mendampingi Kapolres Lambar AKBP Hadi Saepul Rahman, S.Ik., melalui Kanit Lantas Polsek setempat Bripka Rullyanto, mengatakan tidak ada korban jiwa akibat lakalantas tersebut, namun kendaraan mengalami kerusakan pada bagian depan karena menabrak rumah warga.

"Tidak ada korban dalam lakalantas tunggal pagi ini, namun karena kendaraan tersebut menabrak rumah warga sehingga kendaraan dan rumah mengalami kerusakan," kata dia.

Dijelaskannya, Lakalantas tunggal tersebut bermula saat kendaraan ekspedisi melaju dari arah Krui menuju Bengkulu, saat tiba di tempat kejadian perkara (TKP), dari arah berlawanan melaju kendaraan roda dua yang telah keluar jalur, untuk menghindari tabrakan pengemudi kendaraan ekspedisi membanting kemudi ke arah kanan dan hilang kendali sehingga menabrak rumah warga.

"Kondisi pagi ini memang hujan, berdasarkan pengakuan pengemudi kendaraan ekspedisi pengemudi kendaraan roda dua tidak menggunakan helm sehingga air hujan mengganggu pandangannya dan mengambil jalur kendaraan lainnya," jelasnya.

Dengan adanya Lakalantas tunggal tersebut, pihaknya mengimbau agar pengendara yang melintas di ruas Jalinbar itu agar lebih berhati-hati hal itu untuk mencegah terjadinya Lakalantas.

"Kami mengimbau pengendara agar lebih waspada saat melintas apalagi jika kondisi cuaca sedang hujan, selain itu pengendara terutama kendaraan roda dua agar melengkapi alat keselamatan berkendara salah satunya agar selalu menggunakan helm," tegasnya.

Sementara itu, Sugeng pengemudi kendaraan ekspedisi mengatakan dirinya melaju dari arah Jakarta dengan tujuan Banda Aceh, saat tiba di TKP, kondisi cuaca sedang hujan dari arah berlawanan melaju kendaraan roda dua yang telah mengambil jalurnya.

 

"Karena kondisi cuaca hujan mungkin pandangan pengemudi kendaraan roda dua tidak maksimal sehingga dia mengambil jalur saya, untuk menghindari tabrakan saya membanting kemudi ke arah kanan dan menabrak rumah warga," singkatnya. (ygi/mlo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: