Api Dari Tungku Kayu Membesar dan Hanguskan Dapur
Medialampung.co.id - Dapur milik Sumarno di RT.2/RW.1 pekon Sinarwaya Kecamatan Adiluwih hangus terbakar pada Senin (30/11) pukul 10.30 WIB.
Api menghanguskan bangunan berikut perabotan yang ada di dalamnya. Nyala api cepat membesar mengingat barang barang yang ada mudah terbakar.
Berdasarkan informasi yang dikumpulkan, warga sekitar lokasi yang mengetahui ada kebakaran berupaya memadamkan api meski menggunakan peralatan seadanya.
Sementara warga yang lain menghubungi Pos pemadam kebakaran di Sukoharjo. Jerih payah warga membuahkan hasil api berhasil dipadamkan dan tak merembet ke bangunan induk.
"Petugas Damkar dari BPBD melakukan pendinginan di lokasi kejadian," terang Kepala pelaksana BPBD Pringsewu Edi S. Pamungkas melalui kabid Logistik dan Kedaruratan BPBD Sugeng Pramono.
Mengenai penyebab kebakaran menurutnya belum dapat disimpulkan secara pasti. Namun diperkirakan api dari tungku kayu. Kemudian merambat ke dinding yang berbahan kayu.
"Kerugian alat alat dapur serta bangunan berukuran 4x6," jelas Sugeng.(sag/mlo)
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:




