MEDIALAMPUNG.CO.ID - Setelah melantik para menteri Kabinet Merah Putih, Presiden Prabowo Subianto kembali melantik Sekretaris Kabinet dan 56 Wakil Menteri (Wamen) pada Senin, 21 Oktober 2024.
Mayor Teddy Indra Wijaya yang sebelumnya menjadi ajudan Prabowo Subianto dilantik sebagai Sekretaris Kabinet.
Pelantikan ini digelar di Istana Negara, Jakarta, sebagai tindak lanjut dari pelantikan para menteri beberapa waktu sebelumnya.
Pengangkatan ini dilakukan berdasarkan dua Keputusan Presiden (Keppres) yang mengatur perihal posisi sekretaris kabinet dan Wamen.
Prosesi pelantikan dimulai dengan menyanyikan lagu kebangsaan "Indonesia Raya" diikuti pembacaan Keppres oleh Deputi Bidang Administrasi Aparatur Kementerian Sekretariat Negara, Nanik Purwanti.
BACA JUGA:Bukan Hanya Prabowo, Berikut Daftar Presiden Tanpa Ibu Negara di Dunia
Setelah itu, Presiden Prabowo memimpin pengambilan sumpah jabatan dan dilanjutkan dengan penandatanganan berita acara pelantikan.
Pelantikan para Wamen ini bertujuan untuk memperkuat kinerja kabinet dalam menghadapi tantangan pemerintahan ke depan.
Posisi Wamen di berbagai kementerian dinilai penting dalam mendukung tugas-tugas menteri utama, khususnya dalam bidang yang lebih teknis dan spesifik.
Beberapa nama besar turut dilantik, di antaranya Lodewijk F. Paulus sebagai Wamenko Bidang Politik dan Keamanan, serta Otto Hasibuan sebagai Wamenko Bidang Hukum, HAM, Imigrasi, dan Pemasyarakatan.
BACA JUGA:Ibu Negara Bukan Titiek Soeharto, Ini Kata Adik Presiden Prabowo Subianto
Berikut adalah nama-nama Wakil Menteri yang dilantik:
1. Lodewijk F. Paulus - sebagai Wamenko Bidang Politik dan Keamanan
2. Otto Hasibuan - sebagai Wamenko Bidang Hukum, HAM, Imigrasi, dan Pemasyarakatan
3. Bambang Eko Suharyanto - sebagai Wamen Sekretaris Negara