MEDIALAMPUNG.CO.ID - Wali Kota Bandar Lampung Eva Dwiana pada hari ini resmi melantik sebanyak 48 PNS tenaga kesehatan di Lingkungan Pemerintah Kota Bandar Lampung (Pemkot).
Lokasi acara pengangkatan ini berlangsung di ruangan rapat Wali Kota pada, Jumat 29 Desember 2023.
Eva Dwiana menyampaikan 48 PNS ini merupakan CPNS yang lulus pada seleksi di tahun 2021.
Dilantiknya 48 tenaga Kesehatan di Bandar Lampung menjadi PNS ini, Bunda berharap semua bisa bekerja sama serta bekerja dengan baik mampu mengemban jabatan dengan baik.
BACA JUGA:Pemkot Bandar Lampung Siap Berangkatkan Tunanetra hingga Pedagang Asongan untuk Umroh
"Alhamdulillah pada hari ini kita Pemerintah Kota Bandar Lampung telah melakukan pelantikan terhadap Perawat, dokter-dokter muda, dan ada juga bidan, yang dilantik menjadi PNS,"ujarnya.
Tentu harapan kita semua mereka bisa bekerja dengan baik, bisa memberikan yang terbaik untuk Kota Bandar Lampung ini.
Karena sampai saat ini Pemkot Bandar Lampung masih sangat membutuhkan banyak tenaga kesehatan.
"Karena kita di Bandar Lampung sangat membutuhkan mulai dari nakes, doktor, untuk menjamin kesehatan masyarakat ini," pungkasnya.*