Kompol Kadengan Tinjau Lokasi Jalan Amblas

Rabu 08-01-2020,18:35 WIB
Editor : Budi Setiyawan

Medialampung.co.id - Kapolsek Sumberjaya, Kabupaten Lampung Barat (Lambar) Kompol Kadengan, S.H., didampingi Kanit Intelkam Aiptu Padli. AR. bersama KSPK Aipda Aprizal melakukan pengecekan jalan amblas di ruas jalan nasional Sumberjaya-Pajarbulan di Pekon Sukajaya.

Peninjauan tersebut dilakukan sebagai bentuk apresiasi kepolisian atas inisiatif warga Pekon Sukajaya bernama Deden yang menimbun longsor jalan nasional setempat mengunakan karung berisi tanah agar longsor tidak memakan badan jalan dan merusak kebun kopi miliknya.

Selain itu, untuk meningkatkan kewaspadaan pengendara yang melintas, pihak polsek juga memasang police line di lokasi timbunan tersebut.

Sementara, Jefri salah satu pengendara mengatakan apa yang dilakukan oleh Deden diharapkan jadi cambuk penyemangat bagi pemangku kebijakan untuk melakukan perbaikan kerusakan jalan nasional Sumberjaya yang selama ini terkesan terabaikan seperti halnya amblasnya badan jalan yang telah menahun tapi tak kunjung diperbaiki.

"Semoga perbaikan yang dilakukan warga dapat memotivasi pemerintah untuk melaksanakan tugas dan tanggung jawabnya dalam menangani jalan yang rusak. Sebab rata-rata titik ruas jalan yang rusak sangat berpotensi menimbulkan kecelakaan lalu lintas,” harapnya. (ius/mlo)

Tags :
Kategori :

Terkait