Kecamatan Sumberjaya Kembali Zero Covid-19

Rabu 30-09-2020,20:01 WIB
Editor : Budi Setiyawan

Medialampung.co.id- Dua warga Kelurahan Tugusari, Kecamatan Sumberjaya, Kabupaten Lampung Barat (Lambar) yang sebelumnya menjalani isolasi mandiri karena terpapar Coronavirus Disease 2019 (Covid-19), dinyatakan sembuh. 

Kesembuhan Dua warga Satu Klaster Cimahi dan Satu Klaster Palembang tersebut menjadikan status Kecamatan Sumberjaya kembali normal dari covid-19 atau (Zero Covid-19). Setelah kondisi agak mengkhawatirkan karena ada Delapan orang terpapar virus yang tengah menghantui dunia tersebut. 

Dan sebagai penguatan atas kesembuhan keduanya, dengan diserahkannya surat keterangan selesai isolasi dari Unit Pelaksana Teknis (UPT) Puskesmas Sumberjaya, yang diserahkan langsung oleh Camat Agus Suriatna, S.P., bersama tim gugus tugas dan relawan Covid-19 Kecamatan Sumberjaya dan Kelurahan Tugusari langsung kepada pasien dan keluarga. 

"Alhamdulilah semua warga yang sebelumnya terkonfirmasi covid-19 telah sembuh melalui isolasi mandiri. Dan harapan saya semua masyarakat terus mentaati protokol kesehatan (prokes), seperti pakai masker, cuci tangan dan jaga jarak," ajak Agus Supriatna.

Sementara ditambahkan Kepala Puskesmas setempat Subianto, S.K.M., dari delapan orang warga dalam dua keluarga, klaster Cimahi dan Palembang semuanya sudah sehat.

"Semoga dengan kesembuhan kedelapan warga ini tidak ada lagi warga yang terpapar dengan catatan tetap mentaati prokes," tandasnya. (rin/mlo)

Tags :
Kategori :

Terkait