Jelang Idul Fitri, Pos Pantau Covid-19 Perketat Pengawasan Wilayah Perbatasan 

Kamis 21-05-2020,18:31 WIB
Editor : Budi Setiyawan

Medialampung.co.id- Menjelang Hari Raya Idul Fitri 1440 Hijriyah, tepatnya H-3. TNI, Polri bersama Tim Gugus tugas Penanggulangan Coronavirus Disease (Covid-19) terus memperketat pengamanan Pos Pantau Kesehatan di Provinsi Lampung-Sumatera Selatan (Sumsel) tepatnya di Pekon Pagardewa, Kecamatan Sukau, Kabupaten Lampung Barat, Kamis (21/5).

Meski volume kendaraan relatif meningkat. Namun seluruh pengguna jalan terutama yang masuk ke Lambar seluruhnya wajib menjalani pemeriksaan oleh tim.

Kasi Angkutan Penumpang Wendi Satria, S.H., mendampingi Kadishub Lambar Hi. Jaimin, S.I.P, M.M., menuturkan,Setiap kendaraan roda 4 maupun roda 2 yang masuk ke Lambar akan di berhentikan dan dilaksanakan ketentuan-ketentuan yang menjadi prosedur Tim Pantau Kesehatan Covid-19, salah satunya mengecek suhu tubuh.

“Menjelang Hari Raya Idul Fitri kami tim gabungan dari Dishub, Unsur TNI -Polri,BPBD serta tenaga medis memperketat pengawasan di Pos Pantau Kesehatan Covid-19, dikarenakan mengantisipasi melonjaknya Pendatang ataupun Pemudik yang dari luar Kota yang melintas atau masuk ke wilayah Lambar," terangnya.

Sejauh ini, kata dia, untuk volume kendaraan memang sedikit terjadi peningkatan namun tidak terlalu signifikan."Untuk volume kendaraan memang sedikit ada peningkatan, tapi semuanya diwajibkan menjalani pemeriksaan," imbuhnya.

Terpisah, Kepala UPT PRI Buaynyerupa Sardi S.K.M.,menerangkan bahwa, proses pemeriksaan yang dilakukan ke seluruh pengguna jalan, merupakan kegiatan screening atau pengukuran suhu tubuh, sejauh ini tidak ditemukan pengguna jalan yang melintas ke Kabupaten Lambar suhunya diatas 38 derajat Celcius. Kendati begitu pihaknya terus memperketat wilayah perbatasan sebagai upaya deteksi dini.

"Jika terdapat suhu panas tubuh 38 derajat celcius, maka akan diperiksa lanjutan di Puskesmas, dan selanjutnya akan kita koordinasi untuk dilakukan pemeriksaan intensif," tandasnya.(edi/mlo)

Tags :
Kategori :

Terkait