New Normal, Aktivitas di Pasar Tradisional Mulai Ramai

Rabu 01-07-2020,18:48 WIB
Editor : Budi Setiyawan

Medialampung.co.id - Setelah sempat sepi akibat pandemi virus corona atau Covid-19, kini aktivitas di sejumlah pasar tradisional di Kabupaten Lampung Barat mulai berangsur normal dan dipadati para pengunjung.

Seperti aktivitas pasar di Pasar Pekon Kotabesi, Kecamatan Batubrak, Rabu (1/7). Jika sebelumnya banyak lapak kosong karena pedagang tidak berjualan, namun saat ini seluruh lapak nampak kembali terisi oleh pedang dari berbagai kalangan.

Kesadaran masyarakat dalam penerapan protokol kesehatan pun cukup tinggi, meskipun masih ditemukan satu maupun dua pengunjung yang terlihat tidak menggunakan masker dan beberapa pedagang tanpa menggunakan sarung tangan seperti yang sudah di anjurkan pemerintah.

Risman, salah satu pengunjung mengaku jika dirinya sudah berani ke pasar setelah diketahuinya kondisi Covid-19 di Bumi Beguai Jejama Sai Betik ini kian membaik dan memasuki tahap new normal atau tatanan kehidupan baru.

“Kalau sebelumnya saya juga takut untuk pergi ke pasar, apalagi di Lampung Barat pernah ada ada yang positif covid-19, namun sekarang karena keadaan sudah berangsur membaik mudah- mudahan aman, namun baik rekan maupun keluarga saling mengingatkan untuk tetap mematuhi protokol kesehatan,”kata dia.

Sementara, Maryana, salah seorang pedagang mengungkapkan bahwa dirinya selama ini tetap berjualan meski di tengah pandemi, hal itu demi  mencukupi kebutuhan sehari-hari untuk keberlangsungan hidup.

“Selama ada stok barang dagangan saya selalu berjualan di Pasar, jadi virus corona tidak menghalangi karena ini mata pencaharian kami, tapi untuk kewaspadaan itu pasti, mulai dari menghindari kontak fisik dengan pembeli, menjaga jarak antar pedagang, dan selalu menggunakan masker saat berjualan,” ungkapnya.

Seperti diketahui, meski di tengah pandemi covid-19, Dinas Koperasi, Perindustrian dan Perdagangan (Diskoperindag) Kabupaten Lampung Barat tidak pernah melakukan penutupan pasar, hal itu  didasari bahwa pasar merupakan pusat pertumbuhan ekonomi, sehingga kendati aktivitas pasar etap dibuka namun pengunjung maupun pedagang diminta menerapkan protokol kesehatan Covid-19. (edi/mlo)

Tags :
Kategori :

Terkait