‘Silent Mansion’, Pengalaman Horor Penuh Ketegangan di Dunia Roblox
Pengalaman horor interaktif dalam game Roblox Silent Mansion kini viral di kalangan pemain muda--
MEDIALAMPUNG.CO.ID — Dunia game daring terus berkembang pesat dengan munculnya beragam genre yang dapat dinikmati para pemain, salah satunya adalah horor.
Di antara berbagai judul yang menarik perhatian, Silent Mansion menjadi salah satu game horor yang tengah ramai diperbincangkan di platform Roblox.
Dikembangkan oleh studio Coffee Cap, permainan ini menawarkan suasana menegangkan yang memacu adrenalin, lengkap dengan atmosfer kelam, jumpscare mendadak, serta alur misterius yang membawa pemain ke dalam kisah rumah berhantu penuh rahasia.
BACA JUGA:Kampong: Game Horor Klasik Nuansa Indonesia di Roblox yang Mendunia
Kisah dan Konsep Permainan
Dalam Silent Mansion, pemain diajak memasuki sebuah rumah besar yang dikutuk — tempat di mana berbagai roh jahat dan entitas supranatural bersemayam. Pemain berperan sebagai the chosen one atau orang terpilih yang ditugaskan untuk mengungkap rahasia kelam di balik mansion tersebut dan berusaha memutus kutukan yang telah lama membelenggu tempat itu.
Alur permainan menggabungkan unsur petualangan, teka-teki, dan survival horror, di mana setiap langkah pemain bisa memunculkan kejutan tak terduga. Mulai dari lorong-lorong gelap yang sunyi, suara misterius dari balik dinding, hingga penampakan arwah yang tiba-tiba muncul — semua dirancang untuk memberikan pengalaman horor yang intens namun tetap menghibur.
Deskripsi resmi game ini bahkan menyebutkan:
“Silent Mansion is a cursed place, and you are the chosen one tasked with lifting the curse. Battle against the devil and spirits that haunt its halls to uncover the dark secrets and break the curse.”
BACA JUGA:Roblox Fish It Hadirkan Update Halloween Seram dengan Ikan Langka dan Skin Eksklusif
Suasana Mencekam dan Desain Menawan
Meski dibangun di atas platform Roblox yang dikenal ramah bagi anak muda, Silent Mansion tampil dengan desain visual yang cukup serius.
Pengembang menyarankan pemain untuk mengaktifkan grafik tertinggi serta menggunakan headset agar dapat menikmati efek suara dan atmosfer menyeramkan secara maksimal.
Efek pencahayaan yang redup, kabut tipis yang menggantung di dalam ruangan, serta dentuman suara langkah kaki yang menggema menjadi elemen penting dalam membangun ketegangan. Pengalaman ini menjadikan Silent Mansion terasa seperti game horor profesional di luar ekosistem Roblox.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:
