5 Artis Ternama Lulusan Universitas Indonesia, Bukti Cerdas dan Berprestasi

5 Artis Ternama Lulusan Universitas Indonesia, Bukti Cerdas dan Berprestasi

Febby Rastanty - Foto Instagram--

MEDIALAMPUNG.CO.ID - Universitas Indonesia (UI) dikenal sebagai salah satu perguruan tinggi terbaik di Tanah Air. 

Tidak hanya melahirkan banyak tokoh di bidang akademik, politik, maupun bisnis, UI juga menjadi kampus pilihan bagi sejumlah artis papan atas Indonesia. 

Di tengah jadwal syuting yang padat, para selebriti ini berhasil menyeimbangkan karier hiburan dengan pendidikan hingga meraih gelar dari kampus bergengsi tersebut.

Berikut lima artis terkenal yang sukses menamatkan pendidikan tinggi mereka di Universitas Indonesia:

BACA JUGA:Baim Wong Bantah Isu Bangkrut, Tegaskan Masih Fokus di Dunia Film

1. Sheila Dara Aisha

Sheila Dara, aktris sekaligus penyanyi berbakat yang juga dikenal sebagai istri musisi Vidi Aldiano, memiliki rekam jejak akademik yang membanggakan. Setelah lulus dari SMAN 8 Jakarta, ia melanjutkan studi di Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Indonesia.

Keseriusannya menempuh pendidikan tidak menghalangi kiprahnya di dunia seni peran. Namanya semakin bersinar lewat sejumlah film, salah satunya Sore: Istri dari Masa Depan. 

Dengan latar belakang pendidikan yang solid, Sheila membuktikan bahwa artis juga bisa berprestasi di jalur akademik sekaligus meniti karier hiburan yang gemilang.

BACA JUGA:Slank Tak Ingin Terlibat Kubu-Kubuan dalam Polemik Royalti Musik

2. Dian Sastrowardoyo

Nama Dian Sastro sudah lama melekat sebagai salah satu ikon perfilman Indonesia. Tidak hanya dikenal lewat perannya dalam Ada Apa dengan Cinta?, ia juga merupakan lulusan Fakultas Ilmu Pengetahuan Budaya (FIB) UI.

Pencapaiannya tidak berhenti di gelar sarjana. Dian melanjutkan studi magister di bidang Manajemen Universitas Indonesia. Hal ini menunjukkan keseriusannya menyeimbangkan karier akting dengan dunia akademik. 

Dengan prestasi tersebut, Dian kerap menjadi inspirasi banyak orang, khususnya generasi muda yang ingin tetap bersekolah meski sibuk berkarier.

BACA JUGA:9 Artis Indonesia yang Memilih Tinggal di Luar Negeri, dari Awkarin hingga Enzy Storia

3. Febby Rastanty

Mantan personel grup vokal Blink, Febby Rastanty, juga tercatat sebagai salah satu alumni berprestasi Universitas Indonesia. Ia berhasil meraih gelar Sarjana Hukum dengan predikat cum laude, bahkan menyelesaikannya dalam waktu hanya 3,5 tahun.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: