Jaecoo Kini Memperluas Pasar SUV Premium dengan Meresmikan Dealer Baru di Medan dan Bali
Jaecoo Indonesia memperluas pasar mereka di luar Jawa dengan hadir di Medan dan Denpasar, Bali.//Foto: DOK/Jaecoo Indonesia.--
MEDIALAMPUNG.CO.ID — Produsen otomotif asal Tiongkok, Jaecoo, terus memperluas pijakan bisnisnya di Indonesia dengan meresmikan dua diler baru di luar Jakarta, tepatnya di Medan, Sumatra Utara, dan Denpasar, Bali.
Langkah ini menjadi bagian dari strategi Jaecoo untuk memperkuat kehadiran di segmen SUV premium sekaligus menjawab tingginya permintaan akan kendaraan dengan desain elegan dan teknologi mutakhir di wilayah potensial luar Jawa.
Menurut Country Director Jaecoo Indonesia, Max Zhou, ekspansi ke Medan dan Denpasar merupakan bukti nyata komitmen perusahaan dalam menjangkau konsumen lebih luas.
“Kami melihat potensi besar di kedua kota ini, baik dari sisi pertumbuhan ekonomi, perubahan gaya hidup, hingga meningkatnya ketertarikan masyarakat terhadap SUV berteknologi tinggi,” ujarnya dalam keterangan resmi, Selasa (8 Juli 2025).
BACA JUGA:BMW CE 04: Skuter Listrik Futuristik yang Menyatukan Desain Visioner dan Teknologi Canggih
Diler Medan: Konsep City Store Pertama Jaecoo di Indonesia
Di Medan, Jaecoo membuka City Store pertamanya di Mall Centre Point, Ground Floor 03, yang mulai beroperasi pada Sabtu, 5 Juli 2025. Dikelola oleh PT Metro Oriental Stars, showroom ini mengusung konsep inovatif yang menggabungkan kenyamanan pusat perbelanjaan dengan akses langsung untuk mengenal dan mencoba kendaraan Jaecoo secara langsung.
Direktur PT Metro Oriental Stars, Tommy Katio, menjelaskan bahwa kehadiran City Store ini merupakan upaya menyasar gaya hidup urban masyarakat Medan yang dinamis dan menghargai kemudahan akses informasi produk di lokasi strategis.
Ia juga mengungkapkan rencana pembukaan diler 3S (Sales, Service, Sparepart) yang lebih lengkap di Jalan T Amir Hamzah, Medan, pada akhir 2025.
BACA JUGA:Yamaha TMAX 560 2025: Skuter Maxi Premium dengan Performa Mewah dan Teknologi Canggih
Diler Bali: Hadirkan Layanan 3S Lengkap di Denpasar
Bahkan Jaecoo juga sudah meresmikan dealer 3S yang ada di Pulau Dewata, Bali pada Senin 7 Juli 2025 yang beralamat di Jalan Gatot Subroto Barat No.168 C, Denpasar. Diler ini menempati area seluas lebih dari 1.000 meter persegi, dan dikelola oleh PT Sumber Baru Indo Arta. Diler ini menyediakan layanan lengkap mulai dari penjualan, perawatan berkala, hingga penyediaan suku cadang untuk para konsumen di wilayah Bali dan sekitarnya.
CEO PT Sumber Baru Indo Arta, Hendra Kurniawan dengan tegas mengatakan bahwa Bali merupakan salah satu pasar strategis karena masyarakatnya yang terbuka terhadap gaya hidup modern dan teknologi kendaraan yang terbaru.
“Kami optimistis kehadiran Jaecoo bisa menjadi pilihan baru bagi konsumen yang mencari kendaraan dengan desain elegan, performa tinggi, dan efisiensi bahan bakar yang luar biasa,” ujarnya.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:




